Game Strategi Perang Tap Legend


Setiap peperangan pasti memakai taktik dan strategi. Layaknya perang sungguhan, Tap Legend
penuh dengan strategi dalam suatu peperangan. Dalam satu pleton terdiri dari prajurit-prajurit yang menguasai tehnik bertarung tertentu. Misalnya ada prajurit berkuda yang tangguh karena mampu mengendalikan kuda sambil mengayunkan pedangnya. Ada pemanah yang ahli dalam serangan jarak jauh. Dan prajurit lain yang menguasai keahlian tertentu dalam medan perang.

Dua kubu itu nantinya akan dipertemukan di sebuah medan perang yang luas. Masing-masing bergerak dengan strategi yang berbeda, baik itu dari barisannya maupun dari tentara yang maju untuk bertempur. Semakin banyak tentara yang turun, maka semakin besar kemungkinannya untuk memenangkan perang. Tapi tidak hanya kuantitas saja yang menentukan kalah atau menang.

Kualitas tentara tidak kalah pentingnya dalam memegang peran penting setiap pertempuran. Contohnya saja banyaknya prajurit veteran biasa akan mudah dikalahkan dengan beberapa pasukan pembawa meriam. Dengan sekali tembakan saja dapat cepat mengurangi kekuatan lawan. Unduh juga game strategi lainnya seperti Pirates Journey: Caribbean dan Dungeon Keeper.

Tap Legend


Artikel Terkait