My Country 2020

Tags

Satu lagi game simulasi terbaik keluaran dari Game Insight. Jika anda gemar bermain simulasi lainnya seperti The Tribez dan Airport City maka patutnya untuk mencoba juga My Country 2020. Dalam game kali ini anda akan berperan sebagai walikota pada sebuah pulau kecil yang bernama Jewel of the Island Nations. Anda akan diberikan tugas yang berat, yaitu membuat suasana pulau menjadi lebih ramai dan para penduduk di pulau tersebut terasa sangat senang untuk menetap.

Seperti game simulasi pada umumnya awal permainan anda akan dipandu oleh sekertaris pribadi yang cantik, yang akan memberitahukan segala hal umum untuk membangun bangunan. Sudah jelas uang akan menjadi hal utama yang dibutuhkan untuk membangun gedung baru, namun energy juga tidak kalah pentingnya. Disini segala action akan membutuhkan sejumlah energy, yang akan terisi setiap beberapa menit sekali (kurang lebih 4 menit). Kegunaan dari energy itu sendiri adalah untuk mempercepat proses pembangunan, jumlah energy yang dibutuhkan tentunya berbeda-beda tergantung dari jenis bangunan yang anda bangun. Setelah proses building selesai, hal lain yang perlu diperhatikan adalah mencari karyawan yang mau bekerja. Lagi-lagi energy disini berperan penting untuk mencari beberapa item yang dibutuhkan supaya dapat dikombinasikan menjadi pekerja yang bersangkutan. Untuk membersihkan pohon dan bebatuan, juga membutuhkan sedikit energy. Mungkin anda harus mempertimbangkan untuk menggunakan energy yang ada dengan bijak hehe..

My Country 2020
Sistem Quest juga dibuat dengan sangat bagus, tidak monoton seperti game simulasi lainnya. Anda juga akan mendapatkan Achievment jika berhasil memenuhi kondisi tertentu. Baik Quest maupun menyelesaikan Achiement akan memberikan reward yang lumayan untuk membangun kota anda. Sebagai seorang Walikota yang baik, anda harus selalu mengawasi kondisi kota dan penduduk dengan baik. Waspadalah terkadang akan terjadi masalah pada gedung-gedung yang ada, misalnya saja terjadi kebocoran air atau kebakaran. Anda harus menyisihkan sebagian uang dan energy untuk membetulkannya secepat mungkin atau pandangan penduduk terhadap anda akan jadi buruk. Perhatikan juga Ekologi penghijauan untuk mengurangi polusi akibat penggunaan listrik tenaga surya dan kendaraan yang berlalu-lalang.

Sistem levelingnya dibuat dengan sederhana, meng-unlock bangunan baru dan tambahan uang bonus. Jumlah max energy juga ditambahkan secara permanen sebesar +1 setiap anda naik level, jadi semakin tinggi level yang anda miliki maka semakin banyak aksi yang dapat anda lakukan pada kota anda. Jika anda memiliki akun Facebook ataupun Twitter, jangan ragu untuk login karena selain mendapatkan bonus reward anda juga dapat mengajak rekan-rekan anda untuk bermain bersama. Terkadang anda akan dihadapkan juga pada sebuah event tertentu seperti jatuhnya pesawat UFO atau aksi perampokan Bank oleh para penjahat lokal. Sebagai walikota, semua itu menjadi tanggung jawab anda dan bagaimana tindakan anda untuk mengatasi permasalahan supaya dapat terselesaikan dengan baik.

My Country 2020
My Country 2020
My Country 2020


Artikel Terkait