Game ini memiliki banyak fungsi, selain melatih bagi para ibu-ibu rumah tangga untuk cara memotong buah yang benar, melatih anda yang ingin berperan menjadi samurai, koki yang handal, juga berfungsi sebagai penghilang stress yang cukup menghibur dikala pekerjaan anda sedang banyak-banyaknya. Tidak perlu repot-repot menunggu akhir pekan untuk bermain Fruit Slice karena anda dapat dengan cepat meluangkan waktu 5-10 menit saja menggerakkan pedang kesana-kemari memotong buah-buah yang telah dilempar. Jangan merasa sayang dengan buah tersebut (takut mubazir mungkin) karena memang itulah kegunaan dari game ini.
Grafis dan backgroundnya dibuat dengan sederhana membuat game ini tidak memerlukan space memori yang besar. Efek tebasan juga dibuat dengan detail, cipratan air dan suara saat menebas buah bisa anda dengarkan dengan jelas. Ada satu hal yang menjadi kekurangan dari game ini, yaitu sayangnya anda tidak bisa memakan buah yang sudah anda potong-potong tersebut hehe...